Pengabdian Masyarakat kepada Warga Kelurahan Sendangsari Pajangan Bantul

Pengabdian Masyarakat kepada Warga Kelurahan Sendangsari Pajangan Bantul

LPPM UAA,- Kelurahan Sendangsari merupakan kelurahan yang berada di Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul yang memiliki beberapa masyarakat aktif berkegiatan di luar rumah. Kelurahan ini merupakan daerah yang mendapat bantuan peduli Covid-19 karena masih banyak warga yang kurang menyadari pentingnya mencegah Covid-19. Corona Virus Disease 2019  (Covid-19) adalah penyakit menular yang sedang menggencarkan akhir-akhir ini. Covid-19 ini membuat warga Sendangsari merasa resah dan perlu dalam menjaga kesehatan. Oleh karena itu, Prodi Gizi Universitas Alma Ata Yogyakarta baik dosen maupun mahasiswa, melakukan pengabdian masyarakat untuk membantu dalam mencegah terjadinya wabah Covid-19 yang semakin meningkat.

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberi masker dan handsanitizer secara geratis kepada warga kelurahan Sendangsari. Supaya warga menyadari pentingnya menjaga penularan Covid-19, yang merupakan wabah dengan penularan sangat cepat sehingga dapat menyebabkan kematian. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 21-22 April 2020 berbarengan dengan pembagian sembako oleh petugas kelurahan Sendangsari. Kegiatan ini sangat membantu masyarakat kelurahan Sendangsari, dimana dosen dan mahasiswa juga menyosialisasikan kepada warga semua kalangan usia yang kurang memahami pentingnya memakai masker. Karena masker merupakan barang wajib yang harus digunakan kemanapun dan dimanapun kita berada. Kegiatan ini harus digencarkan supaya masyarakat menyadari pentingnya mencegah Covid-19 untuk memerangi pandemi.

Setelah kegiatan ini, kami mengharap adanya perubahan kesadaran kepada warga Sendangsari. Sehingga warga menjadi peduli betapa pentingnya mencegah Covid-19 sekarang ini. Pada kegiatan ini banyak warga yang antusias dan menerima dengan baik pembagian masker dan handsanitizer. Semua warga juga berharap supaya pandemi ini segera selesai agar bisa melakukan aktivitas dengan normal kembali.

Pihak kelurahan Sendangsari telah mengizinkan dan sangat mengapresisasi kegiatan ini dan juga masyarakat yang ikut berpartisipasi. Karena kegiatan ini sangat bermanfaat dan membantu warga sehingga dengan kesadaran diri warga Sendangsari berniat untuk mencegah Covid -19.

0 Comments

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *